Kekayaan alam Indonesia memang sangat luarbiasa mulai dari flora dan faunanya seperti bunga yang satu ini anggrek vanda. Sebagai salah satu jenis bunga anggrek yang di minati banyak orang karena keindahan nya. Mulai dari warnanya yang beragam dan memiliki corak bintik bintik yang menjadi ciri khasnya.

Bunga ini tumbuh hampir di seluruh negara asia tenggara mulai dari srilanka hinnga australia. Di Indonesia sendiri bungga anggrek vanda tumbuh pada seluruh kepulauan di Nusantara dan tersebar di hutan-hutan tropisnya.

Mengenal anggrek vanda

anggrek tricolor
Sumber : pixabay.com

Anggrek Vanda adalah jennis bunga anggrek yang namanya berasal dari bahasa sansekerta yang berarti indah. Anggrek ini adalah anggrek monopodial yang berarti tanaman yang tumbuh terus keatas. Umumnya tanaman ini tumbuh di daerah tropis dan subtropis dan menjadi tanaman epifit yang tumbuh pada batang batang pohon.

Namun habitat asli dari anggrek vanda ini adalah di tanah, nah breikut adah ciri ciri anggrek vanda yang perlu kamu ketahui.

Ciri-ciri Bunga :

  • Memiliki 1-15 kuntum bunga
  • Berwarna ungu, biru, kuning, merah, putih, berbintik-bintik atau bergaris
  • Daun sejajar (monokotil)
  • Batang tegak monopodial
  • Akar serabut dan meruncing

Klasifikasi anggrek vanda :

Kingdom         : Plantae

Divisi               : Spermatophyta

Subdivisi         : Angiospermae

Kelas               : Monocotyledoneae

Ordo                : Orchidales

Famili              : Orchidaceae

Subfamili         : Epidendroideae

Tribe                : Sandeae

Subtribe           : Vandinae/Sarcanthinae

Genus              : Vanda

Jenis-Jenis Aanggrek Vanda

cara menanam anggrek vanda
Sumber : pixabay.com

Anggrek jenis ini dikenal memiliki lebih dari 50 jenis nah berikut adalah beberapa di antaranya adalah

  • Vanda Miss Joaquim
  • Vanda Tricolor
  • Vanda Alpina
  • Vanda Arcuta atau Vanda Bensonii
  • Vanda Limbata
  • Vanda Foetida
  • Vanda Douglas
  • Vanda Tricolor

Anggrek Vanda tricolor

anggrek vanda tricolor
Sumber pixabay.com

Anggrek Vanda tricolor adalah spesies anggrek endemik di kawasan lereng Gunung Merapi. Anggrek Vanda tricolor Indonesia tumbuh secara baik pada ketinggian 800 – 1.700 Mdpl, khususnya di hutan yang cukup terbuka.

Walaupun demikian, spesies ini dapat beradaptasi dengan baik dan berbunga dengan sempurna pada ketinggian 200-300 mdpl. Vanda ini juga dapat dijumpai di Jawa Barat hingga Pulau Bali, bahkan dilaporkan ditemukan juga di Negara Laos (Metusala, 2006).

Anggrek Vanda tricolor berbatang bundar, panjang nan kokoh. Tinggi tanaman ini dapat mencapai 2m, daun berbentuk pita agak melengkung dengan ujung daun rumpang bersudut tajam dengan lebar sekitar kurang lebih 3 cm dan panjang mencapai 45 cm, tersusun saling bergantian pada batang yang tumbuh tegak.

Tandan bunga juga bisa mencapai 50 cm yang menyangga 10 – 20 kuntum bunga yang muncul dari ketiak daun, sepal dan petal berwarna dasar antara putih dan kuning dengan corak totol berwarna coklat hingga kuning, dengan totol-totol merah keunguan. Diameter bunga anggrek tricolor dapat mencapai 10 cm, bunga mampu bertahan hingga 20 – 25 hari.

Bunga anggrek Vanda tricolor berbau harum, aroma harum ini sangat di pengaruhi oleh ketinggian tempat hidupnya, di dataran tinggi aromanya sangat kuat dan semakin turun ke dataran rendah aromanya akan semakin berkurang (Metusala, 2006).

Anggrek Vanda tricolor sebenarnya cukup mudah untuk dibudidayakan, namun tetap membutuhkan keterampilan dalam proses budidya. Ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk memperbanyak tanaman anggrek Vanda tricolor. Nah secara garis besar perbanyakan anggrek Vanda tricolor dibedakan menjadi dua cara, yaitu perbanyakan generatif dan perbanyakan vegetatif.

  • Perbanyakan generatif pada anggrek tricolor dengan menggunakan biji. Secara alami tempat penyebaran biji anggrek Vanda tricolor ini hanya di sekitar akar atau tempat tumbuh ketika buah terbelah dan biji-biji bertebaran.

Adapun terkadang anggrek Vanda tricolor bisa tumbuh di tempat yang agak jauh ketika biji-biji anggrek Vanda tricolor Indonesia terbawa oleh angin, serangga, atau hewan lainnya.

Biji anggrek tricolor yang dihasilkan membutuhkan waktu yang relatif lama untuk tumbuh sebagai bibit. Sementara itu penyebaran biji dengan teknologi yang cukup modern bisa dilakukan, seperti yang dilakukan di laboratorium khusus (Parnata, 2005).

  • Perbanyakan vegetatif dilakukan dengan cara megambil bagian tanaman lalu menanamnya secara terpisah dari induknya. Perbanyakan ini dapat menghasilkan keturunan yang sifatnya sama dengan induknya.

Beberapa cara perbanyakan vegetatif yang biasa dilakukan ialah pemisahan rumpun, menggunakan keiki (anakan yang tumbuh liar di ujung umbi), menggunakan stek, dan kultur in vitro. Perbanyakan secara in vitro dapat digunakan untuk perbanyakan generatif dan juga perbanyakan vegetatif.

Dari beberapa jenis anggrek di atas kamu dapat memilih anggrek manasih yang cocok atau sesua dengan selera kamu, sebagai tanaman penghias rumah.

Teknik Menanam Anggrek Vanda

tanaman hias gantung
Sumber : pixabay.com

Sebelum kita memasuki cara atau teknik menanam ada hal penting yang perlu kamu ketahui sebelum menanam anggrek vanda. Bukan lah syarat atau hal yang sulit namun hanya beberapa langkah yang harus di perhatikan agar bisa mendapatkan hasil yang maximal.

Nah walaupun kita berada di negara Indonesia ada beberpa faktir tertentu yang harus kamu perhatikan yaitu.

  • Memperhatikan Suhu Udara

Anggrek ini akan hidup subur pada daerah yang memiliki suhu antara 20-30 derajat celcius. Tepatnya pada daerah yang tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin.

  • Memperhatikan Intensitas cahaya

Walaupun anggrek ini tidak seharusnya di letakan di bawah terik matahari namun tanaman ini juga membutuhkan cahaya untuk berfotosintesis. Nah alangkah bainya kita menyediakan tempat yang kiranya menyediakan cahaya yang cukup agar tidak melayukan daunnya.

  • Kelembaban Lingkungan

Dalam penanaman anggrek memang membutuhkan tanah yang lembab. Hal tersebut dilakukan agar umbi pada tanaman ini menyimpan cukup air.

Penanaman Terestrial

Cara menanam Anggrek secara terestrial adalah teknik menenam dengan cara menumbuhkan tanaman pada pohon lain namun tidak merugikan pohon yang di tumpanginya. Biasanya hal ini di terapkan pada tanaman yang masih hidup maupun yang sudah mati.

Media tanam yang biasanya di gunakan adalah pohon kelapa pinus dan tanaman berkayu lainnya. Nah berikut adalah cara menanam anggrek vanda secara teristrial.

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=RxkLj6ulSoM[/embedyt]

Tips Penanaman

anggrek terindah
Sumber : pixabay.com

Nah selain dengan cara terestrial  kamu juga dapat menanam dengan cara pada umunya yaitu dengan pot bunga. Nah cara ini memang banyak di lakuakapan oleh para pecinta bunga karena dapat di atur dan diletakan pada tempat yang di inginkan.

Dalam pemilihan bunga hendaknya memperhatikan hal berikut :

  • Anggrek Vanda memiliki batang ujung yang tumbuhnya terus keatas. Apabila tumbuhnya kesamping, berarti tanaman tersebut kurang sempurna
  • Memiliki daun yang berwarna hijau muda/tua dan mengkilap..
  • Pastikan tidahk terserang penyakit.
  • Tanaman yang sehat dapat di liahat dari banyaknya perakaran yang aktif.

Dalam perawatantya anggek akan tumbuh secara normal apabila kondisi lingkungan yang mendukung mulai dari lembaban udara dan intensitas angin yang berhembus. Banyak orang yang memiliki masalah dalam perawatannya terutama pada wilayah perkotaan yang tidak memiliki lahan tanah yang lembab.

  • Siapkan media tanamnya yaitu berupa arang tau pecahan genteng, batuan, pakis dan serbuk kayu. Adapun jenis anggrek yang dapat ditanam secara langsung pada menia tanah.
  • Berikan pupuk khusus pada anggrek, dalam pemberian pupuk berikan dalam bentuk larutan agar disiramkan ke daunnya. Dikarenakan daun lebih cepat menyerap kandungan zat dalam pupuk daripada akar. (umumnya pecinta anggrek menggunakan pupuk NPK)
  • Lakukan penyiraman secara rutin apabila media penanaman terlihat kering. Namun jangan lakukan penyiraman apabila sudah terlihat lembab.
  • Gunakan pot plastic yang transparan,(dalam proses perawatan) agar mudah di ketahui keadaan akar pada bunga anggrek, haltersebut bertujuan untuk menjaga anggrek tetap dalam keadaan kering
  • Pencahayaan untuk anggrek vanda ini sedikit berbeda dengan jenis anggrek pada umumnya. Jika yang lainnya kebetuhan penyinaran hanya 50-60% saja, Namun berbeda dengan anggrek vanda yang membutuhkan 100% penyinaran matahari.
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You May Also Like
red nose
Read More

Bunga Vinca

Bunga vinca merupakan bunga yang banyak di cari untuk di jadikan hiasan pada taman rumah. Bunga ini juga…
bunga aglonema terbaru
Read More

Bunga Aglaonema

Bunga aglaonema adalah salah satu bunga hias Indonesia yang meiliki peraawatan yang mudah dan tidak merepotkan. Bunga ini…
ikan guppy lokal
Read More

Bunga Flamboyan

Bunga flamboyan, bunga apakah itu…? atau mungkin kamu sering melihatnya namun tidak tau namanya. Bunga flamboyan adalah bunga…
Read More

Perbedaan Monokotil dan Dikotil

Perbedaan Monokotil dan Dikotil pada tumbuhan dapat dibedakan menjadi dua golongan berdasarkan bijinya yang berkeping satu (monokotil) dan…